Selamat Siang, sodaraku :)
Sudah lama sekali tak menulis di blog ini. *maaf*
Oke kali ini, aku mau sedikit cerita, semoga bisa diambil pelajaran yaa :)
Kita semua tau kalo di dalam hidup ini, PASTI banyak PILIHAN. Dimana mau tidak mau, kita HARUS memilih untuk menjaga kelangsungan hidup kita sendiri. Contoh simple, kita lagi haus banget, nah disini pasti ada pilihan, kita minum atau tidak, ya kan? Dan sebagai manusia normal tentunya kita bakalan pilih untuk minum dong. Kalo ga minum, kita pasti akan terus kekurangan cairan, lemas, sakit, dan bahkan akhirnya kita tidak bisa menjaga kelangsungan hidup kita.
Itu baru contoh simple-nya, yang aku yakin, semua orang juga pasti tau harus mengambil keputusan yang mana. Tapi seringkali pilihan-pilihan dalam hidup ini ga se-simple itu, terlalu banyak, rumit, dan bahkan kita sendiri tidak mengerti akan pilihan-pilihan itu sendiri. Sehingga seringkali kita 'tertipu' atau memilih pilihan yang kurang tepat bahkan salah.
Untuk itulah dalam memilih, kita benar-benar harus pertimbangkan dengan matang, kita list dulu plus / minusnya (Kelebihan/Kekurangannya) kalo kita pilih yang A, B, C,.....Z atau dengan kata lain, kita harus menentukan prioritas terhadap pilihan-pilihan yang ada. Satu hal, terkadang kita tidak mempunyai banyak waktu untuk mempertimbangkan pilihan-pilihan yang ada, oleh karena itu, kita dituntut untuk cepat dan tepat dalam berpikir.
As you know, Allah itu udah ngasih kita semua jumlah jam yang sama dan terbatas dalam setiap hari. 24 Jam! ada yang merasa waktu yang diberikan kurang? Yap, tentu saja semua merasa seperti itu termasuk aku. Ini karena kita belum bisa memanfaatkan waktu yang dikasih dengan sebaik-baiknya.
Kunci untuk menentukan prioritas, Hmmm mungkin seperti tabel berikut ini, yang sering ditampilin dikuliah-kuliah awal dulu ^^
Yah, kurang lebih seperti itu diagramnya, eh apa tabel ya. Oh ya tabel namanya.
Maybe It's looks simple ya, tapi dalam prakteknya teuteup aja sulit bok! O.o
Intinya sih gimana seninya kita dalam me-manage hal-hal yang dianggap mendesak+penting, mendesak+tidak begitu penting, tidak mendesak+penting, tidak mendesak+tidak begitu penting.
Menentukan prioritas merupakan salah satu cara yang mempermudah kita untuk mengambil keputusan dalam Pilihan-pilihan hidup. Keputusan apapun, terhadap hal apapun yang sedang kita hadapi sekarang. Seperti yang sedang aku alamin juga^^. Sedang bingung dalam menentukan langkah kedepannya. Next aku cerita deh soal pilihan-pilihan dan keputusannya. Ok?!
:: Bagaimanapun sulitnya sesuatu, kalo kita ga pernah coba melakukannya, kita ga akan pernah tau sesulit atau semudah apakah hal itu. Remember! You'll never know till you try ::
Tidak ada komentar:
Posting Komentar